get app
inews
Aa Text
Read Next : BYOND by BSI Raih Respons Positif, Banyak Fitur dan Program Khusus Menarik Pengguna

Rengganis Salon: Dari Garasi Rumah ke 10 Outlet, 33 Tahun Menjaga Kualitas dan Martabat Perempuan

Selasa, 04 Februari 2025 | 07:59 WIB
header img
Rengganis Salon. Foto: iNewsBogor.id

Oleh karena itu, salon ini tidak menjual franchise, melainkan berkembang secara organik dengan menjaga standar pelayanan yang konsisten.

Sejak awal, Rengganis Salon mengutamakan produk berbahan alami yang diracik sendiri tanpa bahan kimia. Beberapa layanan unggulan yang menjadi favorit pelanggan antara lain:
Luluran Tradisional – Perawatan eksfoliasi menggunakan ramuan alami untuk menjaga kesehatan dan kecerahan kulit.
Creambath – Perawatan rambut dari kulit kepala hingga punggung bawah, ditutup dengan sesi blow-dry.
Facial dan Hair Spa – Perawatan menyeluruh untuk menjaga kesehatan rambut dan wajah.

Salah satu prinsip utama Rengganis adalah tamu harus mendapatkan kepastian harga, kepastian waktu dan kepastian kualitas.

"Harga di Rengganis tidak di pecah pecah sehingga tamu mengetahui bahwa harga yang dibayarkan adalah menyeluruh," katanya.

"Tamu juga tidak perlu khawatir dengan waktu, karena semua pekerjaan di Rengganis Salon menggunakan timer atau waktu pengingat, sehingga tidak ada keryawan yg bisa mengurangi waktu kerja," tambahnya.

Selain itu juga, setiap tamu mendapatkan pelayanan yang sama, karena semua kapster dan seluruh karyawan wajib bekerja sesuai standar operasional Rengganis Salon, yang setiap saat di awasi oleh pengawas.

"Kami tidak ingin pelanggan merasa dibohongi dengan harga yang terpisah-pisah. Selain itu, kepastian waktu juga penting, karena semua pelanggan berhak mendapatkan layanan terbaik dengan durasi yang sama," jelasnya.

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut