KASAL CUP II Internasional Open Taekwondo Championship 2025 Siap Digelar di Bali

BALI, iNewsBogor.id - Kejuaraan KASAL CUP II Internasional Open Taekwondo Championship 2025 akan kembali digelar pada 14-16 Februari 2025 di Gelanggang Olahraga (GOR) Purna Krida, Bandung, Bali. Ajang bergengsi ini akan diikuti ribuan atlet dari 160 tim.
Direktur Kompetisi, Mayjen TNI (Mar) Oni Junianto, mengatakan kejuaraan ini digelar untuk memeriahkan Mulitilateral Navy Exercise Komodo (MNEK). MNEK merupakan latihan militer non-perang dengan melibatkan negara-negara sahabat untuk mempererat kerjasama maritim.
"Rencananya ajang ini akan dibuka oleh Panglima Armada II, Laksda TNI Ariantyo Condro Wibowo dan akan ditutup oleh Kepala Staf Angkatan Laut, Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali,"ungkapnya, Kamis (13/2/2025).
Editor : Furqon Munawar