Dispora Gelar Lomba Lari Bogor Challenge 11 K, Para Pelari Terbaik Nasional Bakal Tampil

DImhyas
Dispora Gelar Lomba Lari Bogor Challenge 11 K, Para Pelari Terbaik Nasional Bakal Tampil. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)

BOGOR, iNews.id - Sebanyak 2000 pelari ditargetkan ambil bagian pada event Bogor Challenge 11 K yang akan berlangsung pada 11 September 2022 mendatang.

Kegiatan Bogor Challenge 11 K ini merupakan program Dispora Kabupaten Bogor yang bertujuan untuk ikut ambil peran dalam pemulihan sektor ekonomi dan pariwisata daerah Pasca Pandemi Covid -19.

Event Bogor Challenge 2022 ini bakal diikuti para pelari nasional serta pelari terbaik dari berbagai daerah di Indonesia.

Tak hanya itu, Bogor Challenge 2022 juga akan diikuti para pelari dari masyarakat umum yang ada di Kabupaten Bogor. Perhelatan lomba lari yang baru digelar Dispora Kabupaten Bogor ini menyediakan total hadiah 376 juta.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Bogor Asnan AP, Pemerintah Kabupaten Bogor sengaja menggelar event ini, sebagai salah satu upayanya untuk mengenalkan Kabupaten Bogor ke masyarakat luas.

"Tujuan besar kita adalah bagaimana kabupaten Bogor ini dapat bangkit perekonomiannya dan juga sekaligus memperkenalkan Kabupaten Bogor ke masyarakat luas dan dunia luar bahwa Kabupaten Bogor kini telah melakukan perubahan dan pembangunan seperti jalan meski ditengah pandemi," Ungkapnya saat ditemui awak media pada acara launching Bogor Challange 11 K di Cibinong City Mall, Sabtu, 6 Agustus 2022.

Selain itu, sesuai dengan tagline Kabupaten Bogor yaitu Sport & Tourism, diharapkan Bogor Challenge ini dapat membawa dampak positif bagi Kabupaten Bogor terutama dari sektor ekonomi pasca pandemi.

"Dua tahun ke belakang kita terdampak pandemi Covid-19, mudah-mudahan kegiatan ini (Bogor Challenge) bisa membawa dampak yang positif bagi perekonomian Kabupaten Bogor, karena nanti kita akan juga akan melibatkan UMKM yang ada di Kabupaten Bogor, " tambahnya.

Event Bogor Challenge 11K 2022 ini nantinya akan terbagi ke dalam dua kategori, yakni kategori usia 17-35 tahun putra putri dan usia di atas 35 tahun putra putri. yang tentunya akan melibatkan banyak atlet nasional serta masyarakat umum maupun pelajar.

Sekdispora Kabupaten Bogor, Trian Turangga optimis dengan Bogor Challenge 2022 ini akan mampu mendongkrak aura program sport tourism di Kabupaten Bogor.

Pasalnya, kata Trian, para peserta Bogor Challenge 11 K yang datang dari luar daerah wajib mengiinap pada hotel yang ada di kawasan Kabupaten Bogor.

"Kehadiran para pelari luar daerah itu punya dampak positif juga bagi sektor pariwisata di Kabupaten Bogor," bebernya. 

Editor : Furqon Munawar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network