JAKARTA,iNews.id - Tim nasional Indonesia akan menjalani uji coba kontra Myanmar. Pelatih Shin Tae-yong berencana melakukan sejumlah strategi saat bermain di Gloria Sports Arena malam ini.
Tae-yong melakukan itu sebagai persiapan skuad Garuda menghadapi Piala AFF 2021. Pelatih berpaspor Korea Selatan itu berharap serangkaian uji coba dapat meningkatkan persiapan Egy Maulana Vikri dkk sebelum bermain di ajang sepakbola prestisius di kawasan Asia Tenggara.
Peluang Kedua Tim
Baik Indonesia maupun Myanmar sejatinya sudah menjalani uji coba sebelumnya. Garuda sempat mengalami kekalahan saat menghadapi Afghanistan, sedangkan Myanmar bertemu tim lokal dan Burundi.
Yang jelas, skuad Garuda optimistis menjalani pertandingan nanti.
"Pelatih sudah mempersiapkan kemarin, banyak kita latihan passing maupun apa yang ditekankan oleh Coach Shin. Selalu passing sama komunikasi. Semoga pertandingan lawan Myanmar sudah berkurang banyak (permasalahan)," kata Fachrudin Wahyudi Aryanto dikutip dari situs PSSI.
Kedua tim sejatinya telah bertemu beberapa kali dalam laga persahabatan hingga 2019. Dari 16 pertemuan, Indonesia menang delapan kali, tiga imbang, dan lima kekalahan.
Mereka kembali bersua kali ini setelah terhenti karena pandemi Virus Corona.
Peringkat FIFA
Jika bicara peringkat FIFA, Indonesia kalah jauh dari Myanmar. Skuad Garuda saat ini berada di peringkat 166, sedangkan Myanmar berada di posisi 148.
Perkiraan Pemain Indonesia
Indonesia (4-3-3): Muhammad Riyandi; Asnawi Mangkualam, Fachrudin Aryanto, Victor Igbonefo, Pratama Arhan; Kadek Agung, Evan Dimas, Ricky Kambuaya; Witan Sulaeman, Irfan Jaya, Ezra Walian.
Editor : Edi Yulianto
Artikel Terkait