BOGOR, iNewsBogor.id - Dalam upayanya mencetak para warga binaan menjadi enterpereneur agribisnis Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Bogor bekerjasama dengan PT Beliver Karya Indonesia memberikan pelatihan bidang pertanian, perikanan dan peternakan.
Kegiatan tersebut diawali dengan penandatangan perjanjian kerjasama yang dilangsungkan di aula Bapas Kelas II Bogor, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Kamis (1/12/2022).
Kepala Bapas Kelas II Bogor, Teolina Saragih menyampaikan, pihaknya mempunyai tugas antara lain memberikan keterampilan kepada klien pemasyarakatan baik pada bidang kemandirian maupun bidang kepribadian.
"Diharapkan bekal yang didapat akan menjadi modal para warga binaan saat kembali ke tengah masyarakat," ujarnya usai penandatangan MoU, Kamis (1/12/2022).
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait