4. Minuman Tinggi Gula
Minuman tinggi gula adalah pantangan asam urat lainnya. Memang, minuman tinggi gula tidak mengandung purin secara langsung. Namun, kandungan fruktosa atau sirup jagung inilah yang menjadi penyebabnya. Sebab, fruktosa yang masuk akan dipecah oleh tubuh dan menghasilkan purin.
Selain menyebabkan asam urat, minuman tinggi gula juga bisa mengakibatkan seseorang mengalami penyakit diabetes. Karena itulah, konsumsi minuman tinggi gula ini sebaiknya dibatasi untuk mencegah terjadinya berbagai macam gangguan kesehatan. Menurut Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, batas asupan gula per hari adalah 50 gram atau 4 sendok makan.
5. Makanan Laut
Makanan laut yang menjadi pantangan asam urat di antaranya yaitu kerang, udang, serta teri. Lantaran, makanan laut ini diketahui memiliki kadar purin yang tinggi.
6. Asparagus
Asparagus adalah salah satu makanan penyebab asam urat kambuh berikutnya. Memang, asparagus memiliki kandungan folat dan kalium yang tinggi sehingga dapat membantu menjaga kesehatan tubuh.
Akan tetapi, asparagus diketahui memiliki kandungan purin yang tinggi pula. Hal inilah yang mengakibatkan asparagus termasuk pantangan asam urat.
7. Sayur Bayam
Selain asparagus, bayam merupakan sayur yang tidak boleh dimakan penderita asam urat. Lantaran, sayur bayam didapati mengandung senyawa purin yang cukup tinggi. Bahkan, dalam 100 gram sayur bayam diketahui terdapat kurang lebih 57 gram purin.
Editor : Ifan Jafar Siddik
Artikel Terkait