Sama seperti bus Transjakarta, LRT juga menerapkan tarif Rp 1 bagi para pelanggannya pada Kamis ini mulai pukul 00.00 WIB hingga pukul 23.59 WIB.
"LRT mendukung kebijakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengenai penerapan tarif Rp 1 di LRT Jakarta pada tanggal 22 Juni 2023," tutur Sheila dalam keterangannya, Rabu (21/6).
Ia menambahkan, para penumpang LRT tetap diwajibkan melakukan tap-in dan tap out di stasiun menggunakan kartu uang elektronik.
Promo Naik MRT Rp 1
Sama dengan Transjakarta dan LRT, naik MRT juga hanya dikenai tarif Rp 1. Tarif ini berlaku untuk perjalanan lama dan baru yang menggunakan kartu uang elektronik keluaran tahun 2019 ke atas.
Pengguna MRT yang menggunakan KUE dan Kartu Jelajah Bergandanya telah terhubung dengan GoPay, OVO, Dana, AstraPay, dan blu BCA juga bisa menikmati tarif Rp 1 hari ini.
Editor : Ifan Jafar Siddik
Artikel Terkait