Kelompok KKNT Inovasi IPB 2023 Edukasi Program Qurban Kontrol di Sukawening Dramaga Kabupaten Bogor

Furqon Munawar
Kelompok KKNT Inovasi IPB 2023 Edukasi Program Qurban Kontrol di Sukawening Dramaga Kabupaten Bogor. (Foto : Istimewa)

BOGOR, iNewsBogor.id – Guna memastikan pelaksanaan dan pendistribusian hewan kurban sehingga daging Kurban dapat terjamin keamanan, kesehatan dan kebersihan pangan yang akan dikonsumsi oleh masyarakat. Kelompok KKNT Inovasi IPB 2023 mengadakan program Qurban Kontrol di Desa Sukawening, Dramaga Kabupaten Bogor, Kamis, (29/6/2023).

"Salah satu permasalahan yang sering terjadi adalah daging yang dibagikan masyarakat belum terjamin kualitasnya, dan kadang dalam proses kegiatan belum sesuai dengan aturan yang diterapkan oleh aturan.bahkan dalam penanganan hewan qurban sering kali menyakiti hewan yang akan disembelih pula. Oleh karena controlling dalam pelaksanaan Kurban perlu dilakukan untuk menjamin kualitas dari daging kurban yang dihasilkan," kata Perwakilan Kelompok KKNT Inovasi IPB, Abdul Haris Zulkarnaen pada iNewsBogor.id, Jum'at, (30/6/2023).

Qur-Kon atau korban kontrol ini, tambah Abdul Haris, memiliki sasaran kepada panitia yang melaksanakan qurban di desa sukawening dengan mengambil beberapa titik kontrol, diantaranya pada RW-01 dan RW-03. Program ini dilakukan secara langsung dengan ikut serta dan terlibat dalam semua alur kegiatan qurban pada hari raya idul adha 1444 H.

"Dalam program ini edukasi kepada masyarakat sudah dilkukan sebelumnya dengan datang pada musyawarah persiapan penyembelihan hewan qurban. Sehingga dalam prosesnya dari jauh hari dapat teridentifikasi dengan baik," jelasnya.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network