Cawabup Bogor Jaro Ade Berencana Manfaatkan Lahan Bekas Tambang Untuk Budi Daya Pohon Bambu

Asep Syahmid
Cawabup Bogor Nomor Urut 1, Ade Ruhandi alias Jaro Ade bersama Budayawan Abah H. Jatnika. (Foto : Istimewa/iNewsBogor.id)

BOGOR, iNewsBogor.id - Siapa yang tidak tahu keberadaan Rumah Bambu Jatnika di Kabuyutan Muaraberes, Kelurahan Sukahati, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor yang terkenal dengan hasil karya bambunya yang mendunia.

"Tempat ini merupakan salah satu warisan budaya Sunda yang berada di Bogor, dan hingga saat ini masih dijaga dan dilestarikan oleh salah seorang tokoh dan juga budayawan Abah H. Jatnika," ujar Calon Wakil Bupati Bogor Ade Ruhandi alias Jaro Ade, Kamis (24/10/2024).

Keberadaan pohon bambu sangatlah penting, karena manfaatnya sangat banyak untuk kehidupan manusia. Oleh karena itu, Jaro Ade berharap lahan pasca tambang yang berada di wilayah Kabupaten Bogor wajib ditanami pohon bambu.

"Saya akan berkoordinasi dengan para pemilik lahan tambang di Kabupaten Bogor yang sudah tidak terpakai, termasuk lahan tambang milik Antam yang sudah tidak terpakai. Kita wajibkan agar ditanami pohon bambu," kata Jaro Ade.

Sementara itu, Abah H. Jatnika Nanggamihardja pemilik Rumah Bambu Jatnika mengatakan, pohon bambu harus dikategorikan sebagai sumber daya alam (SDA) penting untuk solusi Indonesia masa kini dan masa depan.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network