Link Live Streaming AC Milan Vs Panathinaikos Minggu Dini Hari

Reynaldi Hermawan
AC Milan akan menghadapi klub Yunani, Panathinaikos dalam laga uji coba pramusim, Minggu (15/8/2021) dini hari WIB nanti. (Foto: iNews.id).

TRIESTE, iNews.id - AC Milan siap unjuk gigi. Klub top Italia ini bakal bersua klub Yunani, Panathinaikos, dalam laga uji coba pramusim, Minggu (15/8/2021) dini hari WIB. 

Pertandingan yang berlangsung di Stadio Nereo Rocco, Trieste, disiarkan via live streaming RCTI+ pada pukul 01.30 WIB.

AC Milan sedang on fire setelah musim lalu berstatus runner-up Serie A. Tim asuhan Stefano Pioli ini pun bakal kembali ke panggung Liga Champions setelah sempat absen tujuh tahun.

Pertandingan kontra Panathinaikos menjadi bagian akhir dari rangkaian laga pramusim I Rossoneri. Oleh sebab itu, hasil positif diharapkan bisa diraih Milan dalam laga tersebut.

Kans Milan untuk merebut kemenangan terbuka lebar. Wajar mengingat performa Milan yang hanya menelan satu kekalahan dari lima laga pramusim terakhir.

Milan hanya kalah sekali di pramusim yakni melawan Valencia, itu pun lewat babak adu penalti. Sementara selebihnya, Alessio Romagnoli dkk meraih dua kemenangan dan dua hasil imbang, salah satunya ketika melawan Real Madrid dengan skor akhir 0-0.

Sebaliknya, pramusim Panathinaikos kurang meyakinkan. Sejauh ini mereka hanya bisa meraih satu kemenangan saja selama pramusim, sementara sisanya tiga kali imbang dan satu kekalahan.

Pertandingan melawan Panathinaikos di pramusim bukanlah yang pertama kali bagi Milan. Pada 2010, Milan pernah menang 5-3 melawan klub tersukses kedua di Liga Yunani tersebut.

Laga AC Milan versus Panathinaikos dapat disaksikan di link ini.

Prakiraan Pemain:

AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Davide Calabria, Fikayo Tomori, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Ismael Bennacer, Sandro Tonali; Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz, Rafael Leao; Olivier Giroud

Panathinaikos (4-2-3-1): Sokratis Dioudis; Giannis Kotsiras, Giorgos Sideras, Fran Velez, Juankar; Ruben Perez, Jose Mauricio; Yeni N'Gbakoto, Lucas Villafanez, Tatos Chatzijovanis; Carlitos

Prediksi: 60-40
 

Editor : ZenTeguh

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network