
“Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam membangun karakter dan kesiapan generasi muda Tangerang Selatan dalam menghadapi tantangan global.” tandasnya.
Di tempat yang sama, Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kota Tangerang Selatan diwakili oleh Dr. Martinus Gea, M.Si mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan pihak Universitas Mercu Buana sebagai bentuk tanggung jawab moral khususnya di dunia pendidikan Kota Tangerang Selatan.
“Selaku pemangku kebijakan dunia pendidikan di Kota Tangerang Selatan tentu kami sangat mengapresasi kegiatan yang dilakukan pihak Universitas Mercu Buana sebagai bagian dari tanggung jawab moral demi memebangun dunia pendidikan yang berkarakter,” ujarnya mewakili Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan.
Martinus juga menyebut untuk kegiatan ini pihaknya menggandeng sedikitnya 80 siswa dari berbagai SMA dan SMK di Tangerang Selatan juga para pengawas sekolah.
“Kegiatan ini diikuti oleh 80 peserta dari berbagai SMA dan SMK di Tangerang Selatan, serta dihadiri oleh pengawas sekolah,” tuturnya.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait