BOGOR - Ketua Panitia Pelaksana Turnamen Sepakbola U-19 Piala Ade Yasin Bupati Bogor (PADI BOGOR) 2022, Iswahyudi mengaku sangat bangga dan mengacungi jempol dengan semangat dan antusias para kades di Kabupaten Bogor yang mendukung pelaksanaan event sepakbola PADI BOGOR 2022.
Luar biasa dan hebat, kata Iswahyudi yang melihat kekompakan semua kades di Kabupaten Bogor dalam menyambut perhelatan turnamen sepakbola Piala Ade Yasin Bupati Bogor atau yang dikenal dengan nama PADI BOGOR 2022.
“Semua pengurus dan anggota APDESI tiap Kecamatan di Kabupaten Bogor sangat mendukung total pelaksanaan event PADI BOGOR 2022,” terang Iswahyudi, Senin, 18 April 2022.
Bahkan, kata Politisi Partai Golkar Kabupaten Bogor ini, hampir mayoritas manager tiap tim sepakbola kecamatan yang akan ambil bagian dalam PADI BOGOR 2022 adalah para kepala desa yang ada di Kabupaten Bogor.
“Saya yakin kursi manager tim sepakbola Kecamatan yang akan tampil dalam PADI BOGOR 2022 semuanya para kepala desa yang ada di Kabupaten Bogor. Ini luar biasa dan sangat positif bagi atmosfer sepakbola di Kabupaten Bogor ke depannya,” ujar Iswahyudi.
Tentunya, tambah Iswahyudi, Pihak Panpel HJB ataupun Ibu Bupati Bogor harus memberikan reward khusus dengan menyediakan hadiah bagi manager terbaik dalam perhelatan PADI BOGOR 2022
Iswahyudi menambahkan, hingga saat ini tim sepakbola kecamatan yang akan tampil dalam PADI BOGOR 2022 dan managernya Kepala Desa di antaranya, Babakan Madang, Sukaraja, Megamendung, Tajurhalang, Kemang, Citeureup, Gunung Putri, Ciampea, Ciomas, Cibinong (Lurah).
“Insya Allah masih banyak lagi kepala desa yang akan menempati jabatan manager sepakbola tim kecamatan yang akan berlaga pada kancah Piala Ade Yasin Bupati Bogor 2022,” bebernya.
Menurutnya, peran kepala desa yang jadi manager tim sepakbola pada ajang PADI BOGOR 2022 ini patut mendapatkan perhatian serius dari panpel HJB ataupun dari Bupati Bogor.
Hal yang sama dikatakan Ketua PSSI Askab Bogor, Junaidi Samsudin yang sangat bangga dan menaruh hormat dengan semangat dan antusiasnya para kepala desa di Kabupaten Bogor dalam mendukung tim sepakbola Kecamatannya yang akan ambil bagian dalam event sepaklbola U-19 antar Kecamatan se Kabupaten Bogor dengan label PADI BOGOR 2022.
Junsam menambahkan, totalitas para kades dalam mendukung tim sepakbola Kecamatan yang akan ambik bagian dalam PADI BOGOR 2022 tentunya harus diimbangi peran aktif para Camat nya juga.
Namun, kata Junsam, sejauh ini ia memantau semua Camat yang ada di Kabupaten Bogor juga memberikan support yang sama kepada tim sepakbolanya.
“Ketika para kades sudah totalitas dalam mendukung tim kecamatannya, tentunya hal ini harus diimbangi dengan dukungan yang serupa atau lebih dari para Camatnya. Karena semua tim sepakbola yang akan berlaga pada ajang PADI BOGOR 2022 akan membawa nama harum kecamatannya masing masing,” pungkas Junsam.
Editor : Hilman Hilmansyah
Artikel Terkait