Bogor, iNewsBogor.id - Yayasan Konsumen Muslim Indonesia (YKMI) mendorong penggunaan vaksin Covid-19 yang telah bersertifikat halal. Hal ini dikarenakan isu halal/haram vaksin membuat sejumlah kalangan jadi enggan divaksin.Padahal, keperluan untuk mendapatkan vaksinasi sangat penting demi membangun kekebalan komunal demi mencegah penyebaran virus Covid-19.
"Bukan tanpa alasan kita mendorong itu, karna kita menginginkan pemerintah menjalankan kewajibannya untuk melahirkan produk halal sesuai dengan yang tertera dalam Undang-Undang Jaminan Produk halal," kata Sekretaris Umum YKMI, Fat Haryanto di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Senin (18/4) kemarin.
Fat mengatakan, pemerintah juga harus menjamin semua vaksin yang kini telah tersebar di seantero tanah air sudah bersertifikasi halal. Dengan vaksin yang sudah dinyatakan halal, YKMI yakin bakal banyak masyarakat tergerak untuk memenuhi hak vaksinasi mereka yang telah disediakan pemerintah.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait