get app
inews
Aa Text
Read Next : Atang-Annida Ajak Anak Muda Datang ke TPS dan Ingatkan Netralitas ASN

Ribuan Warga Antri 5.000 Porsi Soto Mie Gratis 'Bogor Breakfast Festival' di Alun-Alun Kota Bogor

Minggu, 23 Oktober 2022 | 22:52 WIB
header img
Ribuan Warga Antri 5.000 Porsi Soto Mie Gratis 'Bogor Breakfast Festival' di Alun-Alun Kota Bogor. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)

BOGOR, iNewsBogor.id - Ribuan masyarakat antusias mendatangi Alun-alun Kota Bogor untuk mengikuti kegiatan Bogor Breakfast Festival yang menyediakan 5.000 porsi soto mie gratis untuk masyarakat umum, Minggu (23/10/2022).

Sejak pagi masyarakat sudah memadati area plaza di pintu 7 Alun-alun Kota Bogor untuk bisa menikmati soto mie gratis.

Kegiatan yang diadakan Pemerintah Kota Bogor bersama Indonesian Chef Association (ICA) BPC Bogor Raya, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) dan IPB University yang juga didukung oleh operator transportasi daring ini bertujuan untuk meramaikan, membangkitkan dan menggairahkan kembali kuliner khas Nusantara, salah satunya makanan khas Bogor, Soto Mie.


Foto : iNewsBogor.id/ist.

 

Untuk membangkitkan semangat cinta terhadap kuliner nusantara terutama kuliner khas Bogor, Bima Arya memberikan challenge kepada pengemudi ojek online (Ojol) yang bisa menyebutkan lima kuliner khas Bogor.

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut