Sementara dalam pelaksanaannya nanti, dikatakan Irfan Zacky terkait struktur bahan dasar dari jogging track ini akan diubah. Sebab, selama ini jogging track yang sudah eksisting ini menggunakan bahan aspal yang memang jika terkena panas mengelupas.
“Kita akan ubah struktur basenya dengan memakai beton. Kalau yang eksisting ini memang rubbernya sudah pada ngelupas,” ungkapnya.
Saat ini, pihaknya akan melakukan tahapan perbaikan Lapangan Sempur Bogor yang dimulai dengan melelangkan konsultan pengawas.
“Tahap awal lelang konsultan pengawas selama dua bulan. Nanti bulan kedua masuk untuk lelang fisiknya,” ujarnya.
Namun, penutupan Taman Sempur itu tidak dengan Taman Ekspresi. Sehingga masyarakat masih bisa menggunakan fasilitas publik tersebut.
“Untuk Taman Ekspresi tetap dibuka. Tapi masyarakat yang biasa kegiatan di Taman Sempur bisa juga ke Alun-lun Kota Bogor atau ke taman lainnya,” pungkasnya.
Editor : Ifan Jafar Siddik