Ketum Projo Budi Arie Setiadi Dilantik Jadi Menkominfo, Punya Harta 101 M

Selanjutnya, Budi melaporkan harta bergerak lainnya senilai Rp 2,3 miliar, surat berharga senilai Rp 24,5 miliar, serta kas dan setara kas senilai Rp 10,6 miliar. Jadi, total kekayaan Budi mencapai Rp 101.018.800.000 (Rp 101 miliar).
Pelantikan Budi dilakukan di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada hari Senin (17/7).
Prosesi pelantikan dimulai dengan pembacaan Keputusan Presiden dan dilanjutkan dengan pengambilan sumpah.
"Bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab," ucap Budi.
Selain Budi Arie, Jokowi juga melantik lima wakil menteri lainnya. Berikut ini daftar tokoh yang dilantik pada hari ini:
Editor : Ifan Jafar Siddik