Waspadai Nyeri Pinggang Tiba-Tiba, Bisa Jadi Batu Saluran Kemih!

BOGOR, iNewsBogor.id – Rasa nyeri hebat di perut atau pinggang yang muncul tiba-tiba dan menjalar hingga ke selangkangan kerap dianggap sepele. Namun, menurut dr. Diki Arma Duha, Sp.U, Spesialis Urologi dari Eka Hospital Cibubur, gejala tersebut bisa menjadi tanda adanya batu saluran kemih, salah satu gangguan urologi yang sering ditemui di Indonesia.
“Gejala seperti nyeri yang sangat hebat, mual, muntah, hingga urine berdarah perlu segera dievaluasi. Bisa jadi itu pertanda batu saluran kemih yang menyumbat aliran urine,” jelas dr. Diki.
Batu saluran kemih adalah endapan keras dari mineral dan garam yang terbentuk di ginjal atau sepanjang saluran kemih, mulai dari ureter, kandung kemih, hingga uretra. Ukurannya bisa beragam, dari seukuran pasir hingga sebesar bola golf. Jika batu terlalu besar, dapat menyebabkan nyeri luar biasa bahkan komplikasi serius.
Editor : Furqon Munawar