get app
inews
Aa Read Next : Berwisata di Sarang Semut Camping Ground: Pengalaman Unik di Tengah Kebun Teh

Bima Arya Diajak Bupati Kendal Kemah di Kebun Teh Medini

Senin, 31 Mei 2021 | 04:31 WIB
header img
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto bersama Bupati Kendal Dico M Ganinduto (kanan) di Kebun Teh Medini, Kendal, Minggu (30/5/2021). (Foto: IG/Bima Arya).

BogorRaya, iNews.id - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto bertemu Bupati Kendal Dico M Ganinduto. Dalam kunjungan di akhir pekan itu, Bima bahkan diajak berwisata di kebun teh Medini.

Bima membagikan momen pertemuan tersebut dalam akun instagram miliknya, Minggu (30/5/2021). Politikus PAN ini menyebut kedatangannya sebagai kunjungan balasan.

“Akhir minggu silaturahmi dan kunjungan balasan ke sahabat saya Bupati Kendal @dicoganinduto yang baru 3 bulan memulai amanah mulia di Kota Santri ini. Mendengar langsung rencana penataan Kota dan merasakan semangat Pak Bupati di lapangan,” kata Bima.

Terdapat empat foto yang dibagikan dalam unggahan terbaru tersebut. Dua foto pertama menunjukkan momen mereka sedang berkemah. Foto terakhir menampakkan kedua pemimpin daerah ini berbincang di kantor Bupati Kendal.

Momen berkemah itu ternyata menjadi perhatian Bima Arya. Dia memuji sekaligus mendukung upaya Kendal untuk menggarap tempat tersebut sebagai destinasi wisata andalan.

“Terimakasih sudah diantar berkemah di Promasan Kebun Teh Madini (red, Medini) yang cantik dan akan dibangun jadi destinasi wisata andalan. Semoga Allah mudahkan semua ikhtiar Pak Bupati membangun Kota Santri Kendal,” tuturnya.

Dico menyampaikan apresiasinya atas kunjungan Bima. Dia juga berterima kasih atas dukungan pengembangan daerah yang disampaikan koleganya tersebut.

“Matur suwun Kang @bimaaryasugiarto .. banyak memberikan inspirasi.. semangat selalu membangun kota Bogor,” kata Dico.

Editor : ZenTeguh

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut