Lafal Niat Puasa Sunnah Syawal
Niat adalah salah satu rukun ibadah. dalam hadits-nya Rasulullah SAW menyatakan bahwa segala sesuatu itu bergantung pada niat.
Para ulama juga menganjurkan jika seseorang akan melakukan puasa Sunnah Syawal untuk melafalkan niat sebagai berikut:
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ الشَّوَّالِ لِلهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma ghadin ‘an ada’i sunnatis Syawwali lillâhi ta‘ala.
Artinya, “Aku berniat puasa sunnah Syawal esok hari karena Allah SWT.”
Apabila sesorang mendadak di pagi hari yang ingin melakukan puasa sunnah Syawal bisa melapalkan niat saat itu juga.
Berikut lafalan niat Puasa Sunnah Syawal pada siang hari
نَوَيْتُ صَوْمَ هَذَا اليَوْمِ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ الشَّوَّالِ لِلهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma hâdzal yaumi ‘an adâ’i sunnatis Syawwâli lillâhi ta‘âlâ. Artinya,
“Aku berniat puasa sunah Syawal hari ini karena Allah SWT.” Wallahu a’lam.
Demikian 4 keutaman puasa sunnah Syawal, lengkap dengan bacaan niatnya.
Editor : Ifan Jafar Siddik
Artikel Terkait