BOGOR, iNewsBogor.id -- Bogor kaya akan destinasi wisata dengan segudang ragamnya. Dari tempat wisata berkonsep alam, cafe dan resto, hotel dan resort, camping, glamping, taman bermain, waterboom, spot selfi, event olahraga dan otomotif, hingga wisata bertajuk seni budaya.
Sesuai jargon 'Sport and Tourism', kini olahraga gantole dan paralayang menjadi destinasi andalan baru di Kabupaten Bogor. Destinasi wisata gantole paralayang merupakan jenis wisata sport yang cukup seru dan menantang.
Di Bogor, wahana wisata gantole paralayang hanya dapat ditemukan di kawasan Puncak, Cisarua.Guna lebih mengenalkan destinasi wisata gantole paralayang, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bogor kembali menggelar Festival Gantole Paralayang selama dua hari, Rabu dan Kamis, 11 dan 12 Oktober 2023.
Antusiasme pengunjung Festival Gantole Paralayang di Kawasan Puncak Bogor. (Foto : iNewsBogor.id/Furqon)
Dalam sesi opening Festival Gantole Paralayang ini, Rabu 11 Oktober 2023, wisatawan disuguhkan dengan atraksi 105 atlet dari berbagai daerah di Indonesia. Selain atlet tuan rumah dari Bogor, mereka datang dari Jawa Barat, Kalimantan, Banten, dan DKI.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait