BOGOR, iNewsBogor.id - Penjabat Bupati Bogor Asmawa Tosepu ajak seluruh Kepala Perangkat Daerah (PD) lakukan konsolidasi dan peninjauan lapangan untuk mengoptimalkan penataan kawasan puncak.
Pada kesempatan yang sama Asmawa Tosepu juga laksanakan Tea Walk di wilayah Gunung Mas Puncak bersama sejumlah Kepala OPD dan Stakeholder di lingkup Pemerintah Kabupaten Bogor, pada Minggu (14/7/2024).
Asmawa Tosepu menerangkan, hari ini bersama jajaran Pemkab Bogor dan stakeholder terkait ada Kadin, PHRI dan Perumda bersama-sama melaksanakan olahraga di sekeliling kawasan rest area dan Gunung Mas dengan total track sepanjang 5 kilometer guna menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Dalam kesempatan yang sama digelar pula diskusi mengenai pemanfataan dan pengembangan kawasan puncak ini.
Tampak Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosepu (membelakangi lensa) tengah memperhatikan paparan stakeholder terkait penataan Kawasan Puncak. (Foto : Istimewa)
"Setelah itu dilanjutkan dengan konsolidasi rutin yang kita laksanakan dalam rangka evaluasi. Jadi monitoring apa yang sudah dilakukan, evaluasi apa yang sudah dilakukan sehingga nanti ke depannya akan semakin komprehensif dan terintegrasi terkait pengembangan kawasan Puncak ini," tegas Asmawa Tosepu.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait