get app
inews
Aa Read Next : Ganjar Pranowo dan Gibran Olahraga Bareng di Bogor Sabtu Mendatang

10 Tempat Wisata Keluarga di Bogor yang Murah, Hati Senang Dompet pun Tak Jebol

Rabu, 23 Oktober 2024 | 18:32 WIB
header img
10 tempat wisata keluarga di Bogor yang murah jadi favorit dikunjungi, salah satunya penangkaran rusa Cariu. Foto: (Foto: Instagram@bogorkinian)

BOGOR, iNewsBogor.id -  10 tempat wisata keluarga di Bogor yang murah jadi favorit dikunjungi. Berlibur berkunjung bersama keluarga selain membuat jadi bahagia tanpa harus dompet jadi jebol. 

Tak pelak lagi Bogor sudah kadung menjadi tempat beragam wisata dengan keindahan alamnya yang memukau dan iklimnya yang sejuk. Bogor menawarkan beragam pilihan destinasi menarik yang ramah di kantong.

Dari taman-taman yang indah hingga kebun-kebun yang menawan, setiap sudut kota ini menyimpan potensi untuk menciptakan momen berharga bersama keluarga.

Dalam artikel ini, kami akan merekomendasikan beberapa tempat wisata keluarga yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga cocok untuk berbagai usia. Mulai dari aktivitas yang mendekatkan anak-anak dengan alam hingga tempat-tempat yang menawarkan edukasi dan hiburan.

Anda dapat menemukan berbagai pilihan yang akan membuat liburan keluarga Anda semakin berkesan tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam. Mari kita eksplorasi keindahan Bogor dan temukan destinasi yang pas untuk petualangan keluarga Anda!

10 Tempat Wisata Keluarga di Bogor yang Murah

1. Curug Cibaliung

Mencari tempat melepas penat dari riuhnya Ibukota, tapi tidak ingin yang terlalu jauh? Curug Cibaliung bisa menjadi pilihan yang menarik. Curug ini terletak di kawasan Sentul, Bogor, yang bisa dicapai dalam beberapa jam saja dengan kendaraan.

Di sana, kalian akan disuguhkan pemandangan alam yang asri, indah, dan menyejukkan. Kata “curug” memiliki arti “air terjun” dalam bahasa Sunda. Jadi, Curug Cibaliung bisa diartikan sebagai Air Terjun Cibaliung.

Masyarakat setempat juga sering menyebutnya Curug Baliung. Di Curung Cibaliung, kalian akan mendapatkan banyak hal selain menikmati keindahan. Seperti petualangan, spot foto yang bagus, dan keseruan bermain di air yang jernih.

2. Museum Etnobotani

Museum Etnobotani Bogor adalah museum yang koleksinya menggabungkan ilmu botani dengan karya budaya etnik di seluruh Nusantara. Museum ini ada di ruangan yang tersembunyi dalam  gedung di Jl. Ir. H. Juanda No. 24, berseberangan dengan Kebun Raya Bogor.

Etnobotani adalah cabang ilmu tumbuhan yang mempelajari hubungan antara suku-suku asli dengan tetumbuhan yang ada di lingkungan sekitar mereka hidup, dan bagaimana mereka memanfaatkannya dalam kehidupan keseharian. Istilah ini pertama kali diperkenalkan oleh John William Harshberger, seorang antropolog berkebangsaan Amerika, pada tahun 1895.

3. Warso Farm

Warso Farm juga dikenal sebagai Kebun Durian yang merupakan surga bagi pecinta durian! Ini merupakan sebuah agrowisata khusus buah durian yang terletak di desa Cihedeung, Bogor. Warso Farm dibangun oleh seorang veteran tentara Soewarso Pawaka, yang kemudian kebun ini dinamai sama dengan nama beliau.

Warso Farm telah memiliki 900 pohon durian di lahan seluas 8,5 hektar. Ada 19 jenis durian dan dengan 7 ragam terbaik, seperti Monthong, Lay, Petruk, Sunan, Si Mas, Tembaga. Sisa dari lahan durian tersebut ditanami dengan buah lainnya seperti buah naga, buah nangka, jambu serta lahan pertanian padi.

Selain menikmati udara segar dan mempelajari lebih mengenai durian, pengunjung juga dapat membeli buah atau produk lainnya yang dibuat dari durian seperti es krim dan jus durian.

Waktu terbaik untuk berkunjung ke Warso Farm adalah sekitar Bulan Desember - Mei dan puncaknya adalah pada Januari - Maret, karena pada bulan tersebut adalah musim durian.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut