Trust Indonesia Nilai Jokowi Harus Jadi Ketum Partai Perkuat Posisi Tawar di Pemerintahan Mendatang

Furqon Munawar
Direktur Eksekutif Trust Indonesia, Azhari Ardinal. (Foto : Istimewa)

JAKARTA, iNewsBogor.id - Trust Indonesia menilai Joko Widodo (Jokowi) harus menjadi Ketua Umum (Ketum) Partai untuk menjaga posisi tawarnya di hadapan pemerintahan mendatang.

Direktur Eksekutif Trust Indonesia, Azhari Ardinal mengatakan Jokowi wajib hukumnya menjadi Ketua Umum Partai agar tidak ditinggalkan atau diabaikan oleh pemerintahan Prabowo-Gibran.

“Secara historis, setelah selesai menjabat, mayoritas Presiden Indonesia memimpin partai dan menjadi Ketua Umum Partai. Ibu Mega dan Pak SBY menjadi role model bagi siapapun. Termasuk mungkin bagi Pak Jokowi,” kata Azhari dalam keterangan kepada awak media, Rabu (29/5) sore.

Apalagi, menurut Azhari, banyak program pemerintahan Jokowi yang belum terwujud hingga saat ini dan bakal dilanjutkan pada pemerintahan mendatang. Satu-satunya jalan untuk memastikan program tersebut dapat berjalan, ungkapnya, dengan ikut mengawal pemerintahan Prabowo-Gibran melalui pengaruh di partai politik.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network