get app
inews
Aa Text
Read Next : Pesan Khusus untuk Ganjar dari Ponpes Krapyak Yogyakarta

Ganjar Pakai Baju Garis-Garis Hitam Putih, Pengamat: Simbol Kerakyatan dan Kesederhanaan

Jum'at, 21 Juli 2023 | 17:12 WIB
header img
Ganjar Pranowo mengenakan baju garis-garis hitam putih saat acara dengan relawan di Senayan, Jakarta. Pengamat menyebut hal itu simbol kerakyatan dan kesederhanaan. (Foto: IG @ganjarpranowo).

JAKARTA, iNewsBogor.id - Bakal calon presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo, menghadiri Silaturahmi 1 Muharam 1445 H bersama Relawan Pendukung di kawasan Senayan, Jakarta, pada Rabu (19/7/2023), dengan mengenakan kemeja bermotif garis-garis hitam putih.

Pengamat Politik dari Populi Center, Usep S Ahyar, mengatakan penggunaan seragam seperti itu adalah strategi efektif untuk memudahkan pengenalan diri oleh masyarakat. Motif baju tersebut juga dinilai lebih merakyat dan sederhana.

"Yang dipilih mungkin seperti pak Jokowi dulu pakai kemeja kotak-kotak. Sehingga orang jadi mudah mengenali dan itu juga menjadi simbol kerakyatan dan kesederhanaan,” kata Usep kepada wartawan, Jumat (21/7/2023).

Usep menjelaskan bahwa motif kemeja yang dipilih oleh Ganjar bisa menjadi identitasnya sendiri, mirip dengan cara Presiden Jokowi dahulu menggunakan kemeja kotak-kotak yang menjadi ciri khasnya yang mencerminkan kesederhanaan dan keterikatan dengan rakyat.

"Saya kira politisi itu akan memakainya untuk kepentingan 2024 itu harus hati-hati dalam konteks kampanye, konteks politik identitas jangan sampai menguatkan itu. Tapi kalau momentum sebagai satu kultur yang harus dikuatkan dan semua orang juga melakukan, saya kira itu baik-baik saja,“ jelas Usep.

Menurut Usep, momentum saat ini harus dimanfaatkan oleh para politisi untuk melakukan kampanye dalam rangka Pemilu 2024.

Usep juga memberikan pesan kepada para elite yang berencana maju dalam Pemilu dan Pilpres 2024, agar tetap mengingat tanggung jawab dan tugas mereka.

"Pada calon yang masih menjabat itu jangan lupa pada PR yang harus dikerjakan termasuk Ganjar,” katanya

Ganjar sebelumnya mengungkapkan bahwa desain kemeja garis hitam putih tersebut merupakan ide dari Presiden Jokowi.

Seluruh relawan yang hadir juga mengenakan kemeja dengan motif dan warna yang sama sebagai simbol bahwa mereka tidak ragu-ragu dalam mendukung dan juga sebagai gambaran sifat tegak lurus dan konsisten Ganjar Pranowo terhadap Undang-Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Pancasila.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut