get app
inews
Aa Read Next : Hadir Untuk Masyarakat, Partai Perindo Salurkan Gerobak UMKM

14 Hari Sudah PPKM Darurat, Warga Kota Sukabumi Dinilai Tertib

Jum'at, 16 Juli 2021 | 17:16 WIB
header img
Polres Sukabumi patroli pengawasan ketertiban PPKM Darurat (Foto: Polres Sukabumi Kota)

bogor.iNews.id - Pantauan Polres Sukabumi terhadap ketertiban masyarakat Kota Sukabumi terhadap peraturan PPKM Darurat yang sudah memasuki hari ke_14 terlihat tertib yang terlihat disejumlah ruas jalan Kota Sukabumi Jumat, 16 Juli 2021.

Selain memantau kepatuhan warga Kota Sukabumi, jajaran Polres beserta unsur Forkopimda Kota Sukabumi, Kodim 0607, Subdenpom, Dishub dan Sat Pol PP Kota Sukabumi juga lakukan kegiatan bakti sosial dengan membagikan 50 paket sembako kepada warga kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19.

“Sebagian besar memang sudah lebih tertib dari yang sebelumnya tapi masih saja ditemukan warga masyarakat yang kedapatan  maskernya ada di dagu atau sedang merokok di Jalanan sehingga maskernya tidak digunakan,” ungkap AKBP Sumarni kepada awak media.

“Untuk itu kami tidak henti-hentinya meminta mereka untuk disiplin untuk mematuhi protkes sambil juga memberikan tindakan-tindakan baik itu teguran, fisik maupun yang lainnya berupa Tipiring,” pungkasnya.

“Hari ini kami Polres Sukabumi Kota beserta Jajaran serta Unsur Forkopimda terkait tidak henti-hentinya melakukan  pengawasan, monitoring dalam penerapan PPKM Darurat di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota, baik di 7 Kecamatan di Kota Sukabumi maupun di 8 Kecamatan Kabupaten Sukabumi,” beber Sumarni.

“Kami juga berempati membagikan sembako kepada warga masyarakat khususnya para pedagang yang terdampak baik itu pandemi maupun penerapan PPKM, kita berikan bantuan sembako untuk sekedar meringankan beban mereka,” terangnya.

Semoga pemberian sembako ini juga bisa dilakukan oleh komunitas-komunitas yang lain sehingga beban masyarakat yang kesulitan bisa lebih banyak yang terbantu,” tandasnya.

Editor : Zamzami Ramadhan

Follow Berita iNews Bogor di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut