get app
inews
Aa Read Next : Lahan Garapan Dikuasai Pengembang, Ratusan Warga Parung Datangi Bupati dan DPRD Kabupaten Bogor

Tradisi Cucurak Jelang Ramadhan Ala Liwetaan Resto di Bogor

Minggu, 27 Maret 2022 | 11:55 WIB
header img
Tradisi Cucurak Jelang Ramadhan Ala Liwetaan Resto di Bogor. FOTO: ist

BOGOR - Cucurak atau makan bersama dengan menu khusus nasi liwet merupakan tradisi turun-temurun yang hingga kini masih dipertahankan masyarakat Jawa Barat tak terkecuali di Bogor. Momen Cucurak ramai digelar masyarakat jelang tibanya Bulan Suci Ramadhan.

Cucurak biasanya ditandai dengan makan nasi yang dihidangkan menggunakan pelepah daun pisang dengan menu tradisional atau yang akrab dengan sebutan menu liwetan. 

Seiring perkembangan zaman, cucurak yang awalnya kerap digelar warga di rumah juga di tempat tempat khusus, saat ini mulai bergeser di rumah makan. Wajar kini banyak rumah makan di Bogor menangkap peluang tradisi cucurak warga dengan menyajikan menu liwetan. 

Liwetaan Resto adalah salah satu rumah makan yang menyajikan khas menu wajib cucurak ini, berlokasi di Jalan Kedung Halang Talang No. 111 Bogor Utara Kota Bogor.

Owner Liwetaan Resto , Rahmat Rizkianto bahkan mengaku jika sepekan terakhir jelang Ramadhan ini restonya kebanjiran order dari tamu yang menggelar cucurak.  ‘’Alhamdulilah, karena memang kebetulan resto kami memiliki menu utama nasi liwet yang merupakan menu khas cucurak,’’ujar pria yang biasa disapa Kiki itu.

Editor : Hilman Hilmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut