Geger! Ganja Minta Dilegalkan Demi Keperluan Medis, Benarkah?

Ifan Jafar Siddik
Ilustrasi. Tanaman Ganja. Foto: istimewa

Sebelumnya, seorang ibu mendadak viral di media sosial usai berkeliling sembari membawa poster di ajang Car Free Day (CFD) Jakarta. Poster tersebut bertuliskan "Tolong, Anakku Butuh Ganja Medis".

Aksi ibu tersebut ramai di sosial media usai diunggah oleh penyanyi Andien, di akun twitter pribadinya @andienaisyah, Minggu (26/6/2022).

"Tadi di CFD, ketemu seorang Ibu yang lagi bareng anaknya (sepertinya ABK) bawa poster yang menurutku berani banget. Pas aku deketin beliau nangis," tulisnya.

Ibu tersebut bernama Santi. Dia bersama anaknya yang bernama Pika, yang didorongnya menggunakan kursi roda.

Berdasarkan keterangan si ibu, Pika mengidap penyakit cerebral palsy atau gangguan pada otak yang memengaruhi gerakan dan tonus otot atau postur tubuh.

"Ternyata namanya Ibu Santi. Anaknya, Pika, mengidap Cerebral Palsy. Kondisi kelainan otak yg sulit diobati, dan treatment yang paling efektifnya pake terapi minyak biji ganja/CBD oil," ujar Andien.

Editor : Hilman Hilmansyah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network