get app
inews
Aa Read Next : Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak Berharap Timnas U-23 Mampu Tumbangkan Guinea

Diskusi Media Center Indonesia Maju, 'Pembangunan IKN Untuk Bangun Peradaban Baru'

Kamis, 07 Desember 2023 | 22:08 WIB
header img
Diskusi Media Center Indonesia Maju, 'Pembangunan IKN Untuk Bangun Peradaban Baru'. (Foto: iNewsBogor.id/Martin)

Dalam diskusi itu terungkap awal proses pembangunan calon IKN hingga perkembangannya saat ini sehingga pemindahan IKN wajib dilakukan.

“Target pembangunan IKN adalah pemerataan kawasan. Dan blue print-nya IKN justru menciptakan hutan tropis baru,” tambah Mantan Kepala Bappenas Prof Bambang Brodjonegoro.

Guru Besar Universitas Indonesia (UI) melanjutkan dalam proses pembangunannya. IKN memangkas sejumlah hutan industri dan menggantinya menjadi sebuah kota dengan fasilitas teknologi, serta membangun reboisasi hutan menjadi sebuah hutan tropis dengan perbandingan 25 persen untuk kota dan sisanya hutan tropis. Selain itu, Bambang juga menegaskan pembangunan IKN sendiri sebenarnya mendesak mengingat kondisi Jakarta yang sudah tidak lagi efisien sebagai Ibu Kota lantara segudang permasalahanya.

Sekalipun memakan anggaran yang besar, namun Bambang menegaskan investasi yang dilakukan pemerintah sangat tepat. Sebab rencana awal pemindahan telah dilakukan sejak era Presiden Soekarno hingga era Presiden Soeharto.

Kepala Otorita IKN, Bambang Sutantono nampak tengah berbicara depan forum diskusi. (Foto: iNewsBogor.id/Martin)

 

“Dipilihnya Kalimantan tengah selaras dengan proklamator Soekarno yang kala itu berkeinginan untuk memindahkan ke bagian Kalimantan. Mengapa? Karena secara geografis berada ditengah Indonesia dan aman dari bencana,” terangnya.

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut